Menjadi Garam dan Terang Dunia: Usaha Claret dalam Melawan Kejahatan || Jejak Claret

Picture by Merdeka.com

Oleh karena itu, saat ini, bukan suatu pantangan lagi bila kita harus menyebarkan kebaikan lewat internet. Ini adalah medium yang baik untuk lebih cepat menyebarkan kebaikan kristiani kepada orang banyak, lintas batas, lintas pulau, lintas SARA. Dalam arti ini, kita diundang sekaligus ditantang untuk menyebarkan kebaikan kristiani di tengah dunia yang sudah dikotori oleh kejahatan.

Baca juga :  Claret: Missionary of Heterotopia of The Poor

Kita juga diundang sekaligus ditantang untuk menjadi garam dan terang bagi dunia yang satu ini, di mana orang-orang sudah tidak bisa lepas dari dunia maya ini, di mana sebagian besar masyarakat maya banyak sekali yang telah banyak memperoleh informasi beracun.

Baca juga :  Claret Sang Parfum Kristus

Sudah saatnya kita tidak boleh kalah dari orang-orang jahat yang menyebarkan kejahatan lewat medium internet. Inilah saatnya untuk menabur garam dalam periuk maya dan menempatkan terang di atas kaki dian dunia maya. Seperti Pater Claret yang telah berusaha menjadi garam dan terang untuk melawan rasa hambar dan kegelapan dunia, kita jangan kalah saing dengan para penyebar kejahatan!